Home Featured 213 CPNS di Karimun Segera Terima SK

213 CPNS di Karimun Segera Terima SK

0
213 CPNS di Karimun Segera Terima SK
Peseta lulus tes CPNS ikuti pembekalan pemberkasan di gedung serbaguna Kantor Bupati Karimun beberapa hari lalu

KARIMUN – Sebanyak 213 peserta tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemkab Karimun bakal menerima Surat Keputusan (SK).

“Berkas-berkasnya sudah diperiksa oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) regonal Pekanbaru, dinyatakan lengkap. Sehingga akan segera kita terbitkan SK nya,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karimun, MS Sudarmadi, Senin (25/2).

Saat ini lanjut Sudarmadi, BKN pun telah menyiapkan Nomor Induk Pegawai (NIP) bagi 213 pegawai tersebut. Sehingga akan segera ditindaklanjuti oleh Pemkab Karimun dengan penerbitan SK.

“Setelah dinyatakan lulus tes, para peserta seleksi CPNS kan diminta menyerahkan berkas-berkas untuk diserahkan ke BKN. Sebulan lalu sudah kita kumpulkan dan dikirimkan ke BKN Regional Pekanbaru. Hari ini sudah dinyatakan semuanya lengkap,” tambahnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak 2.235 pelamar memperebutkan 227 formasi CPNS di Kabupaten Karimun. Dari jumlah pelamar tersebut, hanya 213 peserta yang dinyatakan lulus dan segera menerima SK CPNS.(*)