Home Featured Baru Ditemukan 52 Kartu Identitas Korban Kecelakaan Pesawat Lion Air JT 610

Baru Ditemukan 52 Kartu Identitas Korban Kecelakaan Pesawat Lion Air JT 610

0
Baru Ditemukan 52 Kartu Identitas Korban Kecelakaan Pesawat Lion Air JT 610
Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau puing pesawat Lion Air JT 61O dan barang milik korban yang ditemukan, di posko Basarnas.

Jakarta – Sudah ditemukan 52 kartu identitas korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 di perairan tempat jatuhnya pesawat, hingga Selasa (30/10/2018) sore.

Hal itu disampaikan Deputi Bidang Operasi dan Kesiapsiagaan Basarnas Mayjen Nugroho Budi Wirianto, di kantor Basarnas, Kemayoran, Jakarta Pusat, yang dilansir Tribunnews.com.

“Sampai dengan saat ini, sekitar 52 kartu identitas dari para korban berhasil kita temukan, baik KTP, KTA, BPJS maupun paspor. Adapun identitas yang ditemukan merupakan identitas dari 18 orang perempuan dan 34 orang laki-laki. Penemuan tersebut didapat bersamaan dengan barang barang korban lainnya.

Hingga Selasa sore, Basarnas telah mengirimkan 37 kantong jenazah ke RS Polri, Kramatjati, Jakarta Timur, untuk dilakukan identifikasi korban. Pesawat itu diketahui mengangkut 178 orang dewasa, 1 anak, 2 bayi, serta 7 awak pesawat lainnya.*

 

(Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Basarnas Sudah Temukan 52 Identitas Korban Lion Air JT 610)