Home Kepri Anambas Kwarran Palmatak Bagi-bagi Masker Kepada Masyarakat Cegah Penyebaran Covid-19

Kwarran Palmatak Bagi-bagi Masker Kepada Masyarakat Cegah Penyebaran Covid-19

0
Kwarran Palmatak Bagi-bagi Masker Kepada Masyarakat Cegah Penyebaran Covid-19

ANAMBAS – Dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19, Kwartir Ranting (Kwarran) Kecamatan Palmatak membagi bagikan masker kepada masyarakat yang melintas di jalan Usman H. Pang, Desa Ladan, Selasa (27/04/2021).

Wakil Ketua I Kwarran Kecamatan Palmatak, Sugianto mengatakan, kegiatan itu merupakan kelanjutan atau perpanjangan tangan Kwarcab Kabupaten Kepulauan Anambas yang dilaksanakan beberapa hari yang lalu.

“Kwarran Palmatak yang di sponsori Kwarcab Anambas membagikan masker kepada setiap masyarakat yang tidak menggunakan masker,” ucapnya.

Selain itu, dikatakan Sugianto, pembagian tersebut dilakukan karena dinilai masih rendahnya kesadaran masyarakat dalam menerapkan prokes yaitu memakai masker.

“Dengan bertemakan gerakan pramuka peduli, kami bagikan masker kain kurang lebih 300 kepada masyarakat yang melintas di Depan Masjid Besar Ladan,” ucapnya lagi.

Ia berharap melalui kegiatan tersebut masyarakat tidak bosan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yakni memakai masker dan berharap angka positif Virus Corona di Anambas berkurang. “Semoga tidak ada lagi penambahan kasus Covid-19,” pungkasnya.*