Home Featured Pelatihan Jurnalis Wilayah Anambas Bersama SKK Migas

Pelatihan Jurnalis Wilayah Anambas Bersama SKK Migas

0
Pelatihan Jurnalis Wilayah Anambas Bersama SKK Migas

Kundur News – Tanjungpinang – Pelatihan jurnalis yang diselenggarakan Konsorsium Migas melibatkan seluruh awak media yang bertugas di Kabupaten Kepulauan Anambas, pada Kamis (14/9/17), yang dilaksanakan di gedung pertemuman hotel CK Tanjung Pinang.

Pelatihan bersama SKK Migas, Medco Energi, Premeil Oil dan Star Energy itu untuk mempelajari serta mendalami tentang tanggung jawab terhadap wilayah khususnya wilayah terluar Indonesia yakni Kepulauan Anambas, dan Natuna.

Pelatihan yang bertemakan “Keamanan Obvitnas Tanggung Jawab Semua Pihak ”  diikuti sebanyak  11 peserta wartawan yang juga dihadiri Kepala Bagian Humas dan protokoler Kabupaten Kepulauan Anambas Roby Sanjaya.

Kepala SKK migas wilayah bagian Sumatera, Hanif Rusdi dalam sambutannya mengatakan, Kabupaten Kepulauan Anambas merupakan daerah terluar dan sebagai penghasil Migas di lepas Pantai di Indonesia, “tentunya wilayah ini menjadi prioritas khususnya dibidang keamanan. Pengamanan objek vital nasional (obvitnas) khususnya di sektor minyak dan gas bumi (migas) menjadi tanggungjawab bagi semua pihak”, ujarnya.

Ia juga menambahkan, kegiatan pelatihan awak media media juga menjadi hal yang penting dan “ ini adalah agenda tahunan perusahaan migas untuk memberikan edukasi dan informasi sebagai pemantapan bekal bagi awak media khususnya jurnalis yang berada di Anambas dan Natuna”, tambah Rusdi.

Tidak itu saja, Supriono kepala administrasi dan keuangan migas wilayah Sumatera bagian utara, juga menambahkan tentang eksplorasi dan Eksploitasi minyak dan gas.

Kegiatan itu juga melibatkan dari pihak Polda Riau, dan juga sebagai narasumber.

Dewan penasehat PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) provinsi Kepulauan Riau Ricard Nanggolan dan sekretaris PWI KEPRI Saibansah Dardani turut hadir memberikan materi tentang kode etik jurnalis. Ditambah lagi, pengurus PWI tersebut berupaya untuk melaksanakan uji kompetensi wartawan ( UKW) Kabupaten Kepulauan Anambas pada waktu mendatang.*