Home Featured Peningkatan Kunjungan Pasien RSUD M Sani Capai 30 Persen, Segera Bangun IGD Baru

Peningkatan Kunjungan Pasien RSUD M Sani Capai 30 Persen, Segera Bangun IGD Baru

0
Peningkatan Kunjungan Pasien RSUD M Sani Capai 30 Persen, Segera Bangun IGD Baru
DPRD Kabupaten Karimun menggelar sidak ke RSUD Muhammad Sani beberapa waktu lalu didampingi Direktur RSUD M Sani, rencananya RSUD tersebut akan membangun IGD baru bagi memaksimalkan layanan kesehatan

KARIMUN – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muhammad Sani segera membangun fasilitas baru bagi Instalasi Gawat Darurat (IGD), yang diperuntukkan bagi pelayanan maksimal terhadap pasien.

Direktur RSUD Muhammad Sani, Zulhadi menyebutkan, pembangunan terhadap IGD baru di RSUD milik Pemkab Karimun, itu dilakukan lantara kondisi kunjungan pasien yang berobat setiap tahunnya terus meningkat.

“Sehingga pelayanan sudah mulai tidak efektif, maka kita perlu membangun fasilitas IGD yang baru, dengan lokasi dan luas yang lebih baik lagi,” kata Zulhadi, Minggu (20/10).

Rencana pembangunan IGD tersebut telah disetujui oleh Kementerian Kesehatan. Sehingga dipastikan akan dibangun menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) tahun 2019.

“Nilai anggarannya sebesar Rp5,7 Miliar. Akan dikerjakan mulai tahun 2020 mendatang,” jelas Zulhadi.

Dikatakan, peningkatan kunjungan pasien setiap tahunnya melebihi 30 persen, sehingga sudah saatnya memikirkan pelayanan yang maksimal.(*)