Home Regional Riau Persiapan kedatangan Presiden Jokowi ke Meranti

Persiapan kedatangan Presiden Jokowi ke Meranti

0

HAEojKMahA

100personil Brimob Polda Riau diturunkan ke Kabupaten Kepulauan Meranti menjelang kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Kepulauan Meranti.

Demikian diinformasikan Kapolres, AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSi, Senin (24/11/14) malam ketika dikonfirmasi di Selatpanjang.

“Seluruh personil Brimob sudah tiba Senin siang termasuk tim Paspampres dan Personil TNI untuk melakukan pengamanan kedatangan Presiden,” Ujar Zahwani

Bersama Dandim 0303/BKLS dan Pemkab Kepulauan Meranti akan terus berkoordinasi dan berkerja ekstra baik dalam memantau maupun mempersiapkan segala kebutuhan menjelang kehadiran orang nomor satu Indonesia ini.
Dari informasi yang dihimpun, selain ratusan Polri, ratusan personil TNI juga diturunkan dikepulauan Meranti guna melakukan pengamanan baik melalui daratan, lautan maupun melalui udara.

Sebagaimana diketahui, Presiden Jokowi direncanakan akan tiba dikepulauan meranti pada Rabu (26/11/2014) besok dengan menggunakan Heli Super Puma yang akan mendarat dilapangan Sepak Bola Desa Sungai Tohor Kecamatan Tebing Tinggi Timur.Riauterkini.com.