Home Featured Rafiq Janjikan Listrik Secara Maksimal di Pulau-Pulau, Temui Direktur PLN Wilayah Riau-Kepri

Rafiq Janjikan Listrik Secara Maksimal di Pulau-Pulau, Temui Direktur PLN Wilayah Riau-Kepri

0
Rafiq Janjikan Listrik Secara Maksimal di Pulau-Pulau, Temui Direktur PLN Wilayah Riau-Kepri
Bupati Karimun Aunur Rafiq menyambangi Direktur PLN Wilayah Riau Kepri, Irwansyah, Rabu (27/2)

KARIMUN – Bupati Karimun Aunur Rafiq janjikan ketersediaan listrik di wilayah hinterland secara maksimal, bahkan tiga Kecamatan segera terang benderang selama 24 jam.

Janji itu disampaikannya seusai bertemu dengan Direktur PLN Wilayah Riau-Kepri di Pekanbaru, Rabu (27/2).

“Tiga Kecamatan yang akan dimaksimalkan ketersediaan listriknya adalah, Kecamatan Durai, Kecamatan Buru dan Kecamatan Belat. Tapi untuk Belat sampai April nanti masih 18 Jam, masih menuggu soal teknis saja,” ucap Rafiq, Kamis (28/2).

Pihak PLN lanjut Rafiq, telah menyiapkan satu unit mesin lagi, yang akan ditempatkan di Kecamatan Belat. Kendala teknisnya hanya soal tenaga teknis, sehingga PLN masih harus merekrut operator yang saat ini baru di sosilisasikn oleh pemerintah pusat.

Tidak hanya terhadap tiga Kecamatan tersebut, tapi juga bagi wilayah pulau-pulau lainnya, bahkan daerah terluar yang kemungkinan belum tersentuh penerangan dari PLN. Akan jadi target utama untuk pemenuhan kebutuhan masyarkat.

Sehingga dalam waktu yang hampir bersamaan, lima Desa di wilayah Kecamatan Moro juga akan dapat menikmati listrik secara maksimal. Hanya saja belum bisa dipastikan seperti apa kondisi pemenuhan listrik yang dimaksud. Sehingga belum dapat dipastikan akankah mampu dinikmati selama 24 jam.

“Lima desa di Kecamatan Moro yang dimaksud adalah Desa Rawa Jaya, Desa Sugi, Desa Pulau Jang, Desa Pulau Moro dan Desa Niur permai. Untuk tahap awal, nantinya Direktur PLN Wilayah Riau Kepri, Irwansyah akan datang ke Karimun dan mengunjungi Kecamatan Belat. Untuk mengecek langsung kesiapan agar masyarakat dapat segera menikmati listrik 24 jam,” pungkasnya.(*)