Syahbandar : ‘Jangan Lagi Buang Sampah Di Pelabuhan Tanjungbatu’

Gotong royong di Pelabuhan Tanjungbatu
Gotong royong di Pelabuhan Tanjungbatu

Tanjungbatu – Kantor Kesyahbandaran Dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Tanjungbalai Karimun Wilayah Kerja Tanjungbatu Kundur, bergotong royong membersihkan sampah-sampah yang ada di sepanjang pelabuhan dan terminal penumpang, pada Kamis pagi, (12/09/2019).

Kegiatan ini memang sudah sering dilakukan namun pada kali ini, kegiatan tersebut lebih masif dilakukan karena pihak Syahbandar menggandeng sejumlah agen-agen Pelayaran, Porter pelabuhan, Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Pelabuhan Tanjungbatu, Persatuan Lori Pelabuhan Tanjungbatu, Karantina Hewan dan Tumbuhan, dan Organisasi Ojek IKBO Gotong royong di Pelabuhan Tanjungbatu (3)Tanjungbatu.

Kepala Kantor Syahbandar Wilayah Kerja Tanjungbatu, Edi Purnomo mengatakan, kegiatan gotong royong yang mengambil tema ‘Gerakan Bersih Laut dan Pantai’, dilakukan serentak diseluruh Indonesia.

“Kegiatan bersih-bersih dengan bergotong royong ini dilakukan serentak di seluruh Indonesia, dalam rangka menyambut hari perhubungan yang jatuh pada 17 September 2019 nanti,” ujar Edi Purnomo.

Dalam pantauan, pembersihan sampah-sampah yang ada di sekitar pantai laut pelabuhan Tanjungbatu memang sedikit sulit dilakukan. Disamping menggunakan alat seadanya, lokasi pantai yang berlumpur sehinga sampah sulit dijangkau, mereka terpaksa harus mengarungi lumpur yang ada di lokasi tersebut.

Dalam kesempatan itu, salah satu petugas Syahbandar Pelabuah Tanjungbatu yang juga memimpin kegiatan tersebut, Tarigan, mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk tidak lagi membuang sampah sembarangan, apalagi di laut sekitar pelabuhan.

Gotong royong di Pelabuhan Tanjungbatu (2)

“Dengan cara menciptakan lingkungan bersih, tentu saja kita dapat menjaga kesehatan warga Kundur. Dengan demikian, tempat kita khususnya pelabuhan Tanjungbatu akan semakin lebih bersih, nyaman, dan juga warganya dapat hidup dengan sehat dan terbebas dari ancaman penyakit,” pungkas Tarigan.*

Previous article240 Prajurit Se-Pulau Bintan Ikuti Sosialisasi Siber Dan Pengamanan
Next articleKRI Cut Nyak Dien-375 Tangkap Kapal Berbendera Vietnam Di Perairan Jemaja, Anambas