Home Featured Warga Tanjungbatu Barat Dapat Akses Jalan Pintas Menuju Obyek Wisata Lubuk

Warga Tanjungbatu Barat Dapat Akses Jalan Pintas Menuju Obyek Wisata Lubuk

0
Warga Tanjungbatu Barat Dapat Akses Jalan Pintas Menuju Obyek Wisata Lubuk
Program TMMD yang diresmikan oleh Gubernur Kepri Nurdin Basirun dalam apel TMMD ke 101 Kabupaten Karimun, yang dipusatkan di Studion Mini Tanjungbatu Kecamatan Kundur, Rabu (4/4).

Tanjungbatu  – Masyarakat di Kelurahan Tanjungbatu Barat Kecamatan Kundur kini memiliki jalan pintas yang representatif menuju Desa Lubuk sebagai tempat obyek wisata andalam warga di Pulau Kundur. Jalan pintas yang hanya ditempuh sekitar 1670 meter itu merupakan program dari TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 101.

Program tersebut pun baru diresmikan oleh Gubernur Kepri Nurdin Basirun dalam apel TMMD ke 101 Kabupaten Karimun, yang dipusatkan di Studion Mini Tanjungbatu Kecamatan Kundur, Rabu (4/4).

“Kita berharap agar kegiatan TMMD ini memberikan manfaat bagi masyarakat,” harap Nurdin.

Menurut Nurdin, tidak hanya pembangunan fisik yang diprioritaskan bagi masyarakat. Tapi juga perlu memberikan pemahaman agar dapat menangkal berbagai ancaman yang dapat merusak NKRI.

“Seperti contoh radikalisme, terorisme dan yang baru-baru ini adalah narkoba 1,6 ton berhasil diamankan di wilayah Kepri. Termasuk di Karimun hampir 20 Kilogram sabu. Beruntung bisa digagalkan, jika tidak maka akan ada ratusan ribu masyarakat Indonesia yang dirusak,” kata Nurdin lagi.

Dalam TMMD tersebut, melibatkan 340 personil gabungan dari TNI dan Polri, serta masyarakat dan mendapatkan anggaran dari APBD Kabupaten Karimun senilai Rp2,3 Miliar.(*)