Pemkab Karimun Butuh Lahan 800 Meter Persegi Untuk Bangunan SD

pemkab_karimun_butuh_lahan_800_meter_persegi_untuk_bangunan_sd
Gambar Lahan sekolah ILUSTRASI

Kundur News – KARIMUN – Pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan tengah mencari lahan untuk dibangun Sekolah Dasar (SD) sederajat, lokasi persis yang menjadi incaran tepatnya di Kelurahan Sungai Lakam Barat Kecamatan Karimun.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Karimun, Bakri Hasyim mengatakan, lahan yang dicari sampai saat ini belum juga diperoleh sehingga dia berharap masyarakat bersedia untuk dibebaskan lahannya seluas 800 meter persegi untuk mencukupi fasilitas pendidikan bagi putra putri masyarakat Kabupaten Karimun.

“masih dalam tahapan perencanaan dan masih dalam proses pencarian lahan,” ucap Bakri, usai menghadiri upacara peringatan Hardiknas, Selasa (2/5).

Sedangkan perencanaan yang sudah disiapkan adalah, gedung sekolah bertingkat lengkap dengan enam kelas, satu ruang kepala sekolah dan ruang TU beserta ruang majelis guru.

Diperlukannya SD di Kelurahan Sungai Lakam Barat Kecamatan Karimun menurutnya karena lokasi tersebut merupakan padat penduduk, namun belum ada satu pun SD Negeri yang dibangun pemerintah.

Dia berharap agar lahan yang diharapkan segera didapat, sehingga kebutuhan pendidikan masyarakat di lokasi padat penduduk itu dapat terpenuhi.*

 

Previous articleSMP Baru Segera Dibangun di Pongkar, Tebing Karimun
Next articleMobil Bak Terbuka Terjungkal di Komplek Ruko Padimas