Home Featured Sosialisasi Pemilu 2019 Di Sekolah Buddhis Tanjungbatu

Sosialisasi Pemilu 2019 Di Sekolah Buddhis Tanjungbatu

0
Sosialisasi Pemilu 2019 Di Sekolah Buddhis Tanjungbatu
KPU Karimun Sosialisasikan Pemilu 2019 Kepada Warga Tionghoa di halaman sekolah Buddhis Tg Batu

Tanjungbatu – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun menggelar sosialisasi Pemilu yang diikuti oleh ratusan warga khususnya warga Tionghoa yang berada di Tanjungbatu, pada Ahad (21/10/18) di halaman olahraga Sekolah Buddhis Tanjungbatu.

Dua orang narasumber KPU Karimun memimpin sosialisasi tersebut, Fahrur Razi dan Ahmad Sulton, dimulai dari pukul 19.30 hingga pukul 22:30 WIB, menyajikan tentang hak pilih sebagai Warga Negara Indonesia yang baik, syarat agar terdaftar sebagai pemilih, serta tata cara pencoblosan dalam upaya meminimasir pelanggaran.

BACA: Untuk Melindungi Hak Pilih, Masyarakat Diminta Untuk Lakukan Pengecekan

Dalam sosialisasi juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama mendorong penyelenggaraan pemilu 2019 nanti, dalam memenuhi hak setiap warga negara dalam menggunakan hak pilihnya pada pemilu yang diadakan serentak di seluruh Indonesia, 17 April 2019 mendatang.

“Hak-hak kita sebagai warga Negara atau hak-hak konstitusional warga, salah satunya dengan memberikan hak suara pada pelaksanaan Pemilu, yaitu menyalurkan hak suara kepada DPR, DPD dan DPRD serta Presiden dan Wakil Presiden. Tidak ada perbedaan, kesetaraan hak masyarakat dalam memilih adalah sama, diharapkan pemilu 2019 nanti dapat menjadikan pemilu yang berkualitas,” papar Sultan.

Kepedulian warga juga diminta, pada paparan Fahrur Razi, agar masyarakat peduli terhadap hak pilihnya, serta melaporkan jika masih ada warga yang belom terdaftar.

“Rekan-rekan, sahabat dan saudara kita yang belum terdaftar, diharapkan untuk segera mendatangi PPS terdekat, PPK atau langsung ke KPU Karimun. Mari kita bersama-sama mendorong dalam menyalurkan hak setiap warga negara pada pesta demokrasi,” pesan Fahrur Razi.

Warga tanpak begitu antusias mengikuti tahap-tahap materi yang dipaparkan kedua nara sumber tersebut. Karena menurutnya kegiatan sosialisasi pemilu baru pertama kali diikutinya di Tanjungbatu.

Tokoh masyarakat Tionghoa, Erman, menyampaikan apresiasi kepada KPU Karimun khususnya kepada kedua narasumber.

“Terima Kasih kami sampaikan kepada KPU Karimun yang telah menggelar kegiatan ini. Dan ini merupakan sosialisasi pertama kali yang pernah kami ikuti, khususnya bagi kami warga Tionghoa,” kata Erman.

KPU Karimun, dalam agenda rutin selanjutnya juga akan menggelar sosialisasi Pemilihan Umum (Pemilu) ke tempat lainnya dalam upaya Pemilu 2019 berjalan tertib, aman, dan lancar seperti pelaksaaan Pemilu di tahun-tahun sebelumnya.*