Tanah Merah, – Dalam upaya memperkuat semangat kebersamaan dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di tingkat desa, Babinsa Sungai Laut, Koramil 02/TM Kodim 0314/Inhil, Serda AH Kumbara, menggelar kegiatan Sosialisasi dan Diskusi Motivasi (SDM) bersama warga binaan di Desa Sungai Laut, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Indragiri Hilir, Kamis (30/10/2025).
Kegiatan yang berlangsung di salah satu kedai kopi tersebut, dengan penuh suasana berlangsung hangat dan penuh antusiasme, ketika Babinsa memberikan motivasi serta mengajak warga berdiskusi mengenai berbagai isu sosial, ekonomi, dan pembangunan desa.
Dalam sambutannya, Serda AH Kumbara menekankan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung program pemerintah desa, terutama dalam menjaga keamanan lingkungan, kebersihan, serta menggerakkan potensi lokal untuk kesejahteraan bersama.
“Babinsa bukan hanya hadir saat ada kegiatan militer, tapi juga menjadi bagian dari masyarakat yang ikut memotivasi warga agar berperan aktif membangun desa. Kita ingin menumbuhkan kesadaran bahwa kemajuan desa dimulai dari kebersamaan,” ujar Serda Kumbara kepada wartawan.
Ia menambahkan, kegiatan seperti ini juga menjadi wadah untuk menyerap aspirasi masyarakat, terutama mengenai tantangan ekonomi dan sosial di tengah kondisi daerah yang mayoritas masih bergantung pada sektor pertanian dan perikanan.
Salah satu peserta kegiatan, Suryani (40), warga RT 02 Dusun Sungai Laut, mengaku senang dan termotivasi setelah mengikuti diskusi yang dipandu oleh Babinsa tersebut.
“Kami jadi lebih semangat. Ternyata banyak hal yang bisa kami lakukan bersama untuk membangun desa, mulai dari menjaga lingkungan sampai ikut gotong royong memperbaiki fasilitas umum,” kata Suryani.
Ia berharap kegiatan seperti ini bisa dilakukan secara rutin agar masyarakat semakin terbuka terhadap ide-ide baru dalam mengembangkan potensi desa.
Danramil 02/TM Kapten Inf Agusturahim yang turut memantau kegiatan tersebut menjelaskan bahwa program sosialisasi dan diskusi motivasi merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial (Binter) yang dilakukan TNI AD melalui para Babinsa.
“Kami ingin Babinsa tidak hanya menjadi penjaga keamanan, tetapi juga pembina yang mendorong masyarakat untuk maju dan mandiri. Pendekatan sosial seperti ini terbukti efektif membangun kepercayaan dan kedekatan antara TNI dan rakyat,” ujar Kapten Inf Agusturahim.
Pihaknya juga mendorong agar masyarakat terus menjaga sinergi dengan aparat desa, terutama dalam menyikapi berbagai program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat yang dijalankan pemerintah daerah.
Kegiatan sosialisasi tersebut diakhiri dengan sesi tanya jawab serta foto bersama antara Babinsa dan warga, sebagai simbol kekompakan dan komitmen dalam membangun desa.
















































