Bersembang Bersama Wartawan, Ini Cerita Kapolsek Kundur, Kompol Qomarudin

Tanjungbatu – Dalam rangka menjalin sinergitas, Kapolsek Kundur, Komisaris Polisi Muhamad Qomarudin beserta sejumlah personilnya menggelar Coffe Morning, bersembang bercerite Kamtibmas bersama sejumlah wartawan di salahsatu kedai kopi,
Sabtu pagi, (04/06/2022).

Kapolsek bercerite tentang Kamtibmas, serta isu-isu yang berkembang saat ini, khususnya di wilayah kecamatan Kundur dan kecamatan Ungar.

Dalam upaya menciptakan, menjaga situasi aman dan kondusif, dikatakan Qomarudin, ada beberapa rangkaian kegiatan yang sedang mereka lakukan.

“Yang pertama terkait pengawasan hewan qurban khususnya sapi. Kita bersama pihak UPT Puskeswan telah melakukan pemeriksaan, dan hasilnya Alhamdulillah, tidak ada indikasi sapi yang yang mengidap penyakit sehingga aman untuk dikosumsi,” ujar Qomarudin.

Kedua, terkait Pilkades serentak, yang akan dilaksanakan pada 03Juli 2022 mendatang.

“Terpilih tidaknya nanti, itu suatu hal yang biasa. Siapa yang terpilih harus kita dukung. Mari kita jaga kekompakan agar situasi aman dan kondusif. Kalau ada kecurangan silakan ajukan keberatan melalui prosedur yang ada,” ujarnya.

Yang ketiga terkait knalpot racing. Pihak Polsek terus melakuan razia terhadap pengguna knalpot racing yang meresahkan masyarakat. Kedepan pihaknya juga akan melakukan razia secara mobile, yaitu kapan saja ketemu dapat dilakukan pengamanan.

Keempat terkait waspada kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

“Masuk musim panas, kami himbau masyarakat untuk bersama menjaga agar tidak melakukan pembakaran lahan, yang berpotensi banyak menimbulkan kerugian,” ujarnya.

Bersembang bercerite juga membahas tentang kegiatan sosial berupa pembagian sembako, pembutan MCK bagi warga kurang mampu. Serta akan melakukan razia ke tempat penginapan bersama Koramil dan Pol PP.*

Previous articleDinkes Gelar Kegiatan Bulan Deteksi Dini PTM di Lingkungan Pemkab Inhil
Next articlePejuang Subuh Tembilahan Tinjau Lokasi Pembangunan Gedung Yayasan Panti Pondok Bhakti Lansia