Kanit Intelkam Polsek Tembilahan Hulu Lakukan Dialog dengan Masyarakat Ciptakan Kamtibmas

Inhil – Pastikan situasi tetap aman dan kondusif Pasca Pemungutan Suara Pemilu 2024, Polsek Tembilahan Hulu melakukan cooling sistem di wilayah Desa Pulau Palas Kecamatan Tembilahan Hulu, Jumat (15/03/2024).

Kegiatan yang dipimpin Kanit Intelkam Polsek Tembilahan Hulu, Aipda Sumber Sonywan S ini dalam rangka Ops Mantap Brata Lancang Kuning 2023-2024.

Dalam cooling sistem tersebut, Aipda Sumber Sonywan berdialog bersama masyarakat dan memberikan sosialisasi serta imbauan masyarakat Desa untuk bersama-sama membantu Polri dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

“Sambang dan dialogis ini dilakukan untuk meningkatkan silaturahmi dan menjalin kemitraan dengan warga masyarakat guna menyampaikan informasi tentang kamtibmas,” ucapnya.

Selain itu, kegiatan yang dilakukan ini agar sinergitas kemitraan dapat terjalin melalui kedekatan seorang petugas dengan berbagai komponen masyarakat.

“Kami berpesan agar masyarakat turut serta peduli dengan keamanan lingkungan, dan hati-hati serta waspada terhadap adanya pelaku tindak kejahatan seperti pencurian serta tindak kejahatan lainnya,” imbuhnya.

Previous articleBupati Asahan Dampingi Presiden Jokowi Resmian Jalan Inpres
Next articleCegah Penimbunan Bahan Pokok dan Panic Buying, Polsek Tembilahan Hulu Lakukan Monitoring