
Natuna, Kundurnews.co.id – Kegiatan reses Anggota DPR RI Endipat Wijaya kembali digelar di Kecamatan Sedanau, Kabupaten Natuna, Selasa (18/11/2025). Meski berhalangan hadir karena agenda kedewanan di Jakarta, kegiatan tetap berlangsung dengan baik dan dihadiri ratusan warga.
Dalam agenda tersebut, disalurkan 1.000 paket sembako untuk masyarakat Sedanau dan sekitarnya. Turut hadir Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kepri Marzuki, SH, Camat Sedanau beserta jajarannya, dan anggota DPRD Natuna dari Fraksi Gerindra.
Warga yang menghadiri reses menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian Endipat Wijaya, sekaligus berharap program-program pemerintah pusat di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto terus menyentuh masyarakat pesisir.
Salah seorang warga mengatakan bahwa bantuan tersebut sangat membantu kebutuhan rumah tangga, khususnya di daerah kepulauan yang biaya hidupnya terbilang tinggi.
Melalui Marzuki, SH, Endipat Wijaya mengirimkan salam hangat untuk masyarakat Natuna. Ia menegaskan komitmennya untuk mengawal kebijakan dan program nasional agar manfaatnya benar-benar dirasakan daerah kepulauan seperti Natuna dan Anambas.
> “Pak Endipat berharap masyarakat Kepri tetap solid mendukung kebijakan nasional dan bersama-sama membangun daerah,” ujar Marzuki.
Endipat juga menegaskan bahwa seluruh wilayah Kepri memiliki hak pembangunan yang sama. Ia berkomitmen memperjuangkan aspirasi masyarakat dari Tanjungpinang hingga Natuna tanpa membedakan wilayah.
Menjelang akhir kegiatan, masyarakat Sedanau menyampaikan berbagai aspirasi, mulai dari pembangunan infrastruktur, peningkatan pelayanan pemerintah, hingga dukungan ekonomi bagi nelayan dan warga pesisir. Seluruh catatan tersebut akan diteruskan kepada Endipat sebagai bahan pengawalan kebijakan di tingkat pusat.


















































