Tanah Merah – Babinsa Desa Tekulai Hulu dari Koramil 02/Tanah Merah (TM) Pratu Jafar melaksanakan patroli rutin di wilayah Desa Tekulai Hulu, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Kegiatan ini bertujuan untuk memantau dan mencegah potensi kebakaran hutan dan lahan di daerah tersebut. Rabu (05/2/2025).

 

Patroli yang dimulai pada pukul 09.00 WIB ini melibatkan satu orang personil TNI dan dua orang anggota masyarakat setempat. Mereka melakukan pengecekan langsung di titik koordinat 0,3898S 103,2656E, yang merupakan area yang rawan kebakaran.

 

Hasil dari patroli tersebut, ditemukan tidak adanya titik api maupun asap yang mencurigakan. Masyarakat dan aparat setempat pun diimbau untuk tetap waspada dan terus menjaga lingkungan agar tidak terjadi kebakaran yang dapat merugikan banyak pihak.

 

Babinsa Desa Tekulai Hulu menyampaikan, “Kegiatan patroli ini merupakan langkah preventif untuk menjaga keselamatan lingkungan dan masyarakat. Kami akan terus melakukan patroli secara rutin demi menciptakan kondisi yang aman dan kondusif.”

 

Patroli ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, yang berharap langkah-langkah pencegahan kebakaran dapat terus dilakukan untuk menghindari kerugian di masa yang akan datang.

 

Previous articleKeutamaan Dzikir Pagi dan Petang
Next articleBabinsa Koramil 10/Plg Laksanakan Sosialisasi dan Patroli Karhutla di Wilayah Kecamatan Pelangiran