Keren, Pemda Inhil Kembali Terima Penghargaan Ke-6 Dari Kemenkumham RI

Jakarta – Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) meraih penghargaan sebagai Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) tahun 2021 dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI. Penyerahan penghargaan dilaksanakan dalam acara Peringatan Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 74, di Golden Ballroom Hotel Sultan dan Residence Sultan Jakarta, Senin, (12/12/2022).

 

Untuk diketahui, penghargaan ini merupakan yang ke 6 diterima oleh Pemerintah Kabupaten Inhil. Di mana sebelumnya Kabupaten Inhil dibawah kepemimpinan Bupati H. Muhammad Wardan juga berhasil meraih penghargaan peduli HAM tingkat Nasional terbaik atau peringkat pertama se Provinsi Riau.

 

Piagam penghargaan ini diserahkan oleh Dirjen HAM Dr. Mualimin Abdi dan diterima langsung oleh Bupati Inhil H. Muhammad Wardan saat menghadiri acara Peringatan Hari HAM sedunia ke-74 tahun 2022 di Golden Ballroom Hotel Sultan Jakarta.

Mengangkat tema “Pemajuan Hak Asasi Manusia Untuk Setiap Orang Menuju Indonesia Maju”, peringatan Hari HAM ke-74 ini turut dihadiri oleh Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin dan Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H Laloy serta Kepala Daerah diseluruh Indonesia. Sementara Bupati Inhil dalam kesempatan didampingi oleh Kabag Hukum Setdakab Inhil Eko Heri Purnomo dan Kabag Prokopim Inhil Dedi Alexander Ansori.

 

Penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Hukun dan HAM ini adalah sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh pemangku kepentingan dibidang pemajuan hak asasi manusia.

 

Sementara itu Wapres Maaruf Amin yang hadir dalam acara tersebut dalam sambutannya menyampaikan 74 tahun yang lalu Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia diadopsi oleh Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk merawat peradaban dan kemanusiaan bangsa-bangsa di dunia.

“Peringatan hari HAM sedunia merupakan refleksi bagi bangsa-bangsa dalam menghormati dan memajukan hak asasi manusia secara universal,” papar wapres RI.

 

Wakil Presiden RI K.H. Ma’ruf Amin menggarisbawahi bahwa segala capaian yang telah diraih dalam pemajuan HAM tidak membuat puas sampai dititik ini saja. Melainkan menjadi batu loncatan untuk menggapai sasaran yang lebih tinggi lagi dalam rangka pemenuhan HAM bagi seluruh rakyat Indonesia.

 

Menanggapi raihan penghargaan Peduli HAM yang diterima oleh Pemda Inhil Bupati Inhil H. Muhammad Wardan disela waktunya menyampaikan ucapan terimakasih atas penghargaan yang telah diberikan oleh Menteri Hukum dan HAM RI dengan Kriteria Kabupaten/Kota Peduli Hukum.

“Ini menunjukkan bahwa Pemerintah Kabupaten Inhil akan terus memberikan perhatian terhadap hak-hak asasi manusia dengan pelayanan yang sebaik-baiknya,” ungkap Bupati.

Previous articleAnggota Koramil 02/TM Laksanakan Himbauan Protkes di Tengah-tengah Masyarakat 
Next article29 Peserta Ikuti Lomba Pidato Dalam Peringatan Hari Anti Korupsi se Dunia di Karimun