Home Featured Pemuda Bersatu Prayun Gelar ‘Fun Fishing’ di Kolam Biru

Pemuda Bersatu Prayun Gelar ‘Fun Fishing’ di Kolam Biru

0
Pemuda Bersatu Prayun Gelar ‘Fun Fishing’ di Kolam Biru
Pemuda Bersatu Prayun Gelar Fun Fishing di Kolam Biru

Prayun – Pemuda Bersatu Prayun, Kecamatan Kundur Utara, ikut menyemarakkan semangat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober tahun ini, dengan menggelar berbagai kegiatan kepemudaan.

Salah Satunya pernghelat “Fun Fishing” memancing di Kolom kolom Biru atau Danau Perayun, Kundur Utara, jenis ikan patin.

Ketua Panitia Tasno, Sabtu (27/10/2018) mengatakan, lomba mancing ikan Patin digelar pada 27 Oktober Kemarin.

Lomba Mancing Di Prayun
Lomba Mancing Di Prayun

Kegiatan ini, katanya, murni bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi, antara Pemuda dan juga memperingati hari Sumpah Pemuda 28 Oktober.

“Kami menyelenggarakan event ini yaitu dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2018. Sekaligus sebagai ajang silaturahmi antar sesama Pemancing untuk mempererat tali persaudaraan. Dan merangkul serta membimbing pemancing pemula dari kalangan pemuda untuk menyalurkan hobi atau bakat agar terhindar dari kegiatan-kegiatan negatif yang dapat melanggar hukum, demi masa depan para pemuda yang lebih baik.” Ujar Tasno.

Lompa pancing yang digelar tersebut sebagai Juara 1: Edi Subarjo,  Juara 2: Harmen Fadli, Juara 3: Agustiar, Juara 4: Taslim, Ikan terbanyak: Hari Kusuma masing-masing menerima hadiah uang sebagai hadiah perlombaan.*