Sudah Hampir Tiga Hari, ABK Kapal KM Bintang 88 yang Jatuh Ke Laut Belum Ditemukan

Prayun – Tim relawan terus melakukan pencarian terhadap Abu Jaf’ar (17), salahsatu Anak Buah Kapal KM Bintang 88, yang hilang di perairan Pulau Asam, depan Tanjung Kedabu, Karimun, pada Selasa, 22 November 2022.

Ayah korban, Abas, alias Awang, ikut dalam tim relawan yang terdiri dari 20 orang menggunakan kapal KM RAS.

Ketua tim relawan, Satriadi mengatakan, Abu jatuh ke laut diduga akibat kecangnya gelombang pada saat itu pada sekira pukul 14:00 Wib.

“Informasi yang kita terima, pada saat itu nakhoda ingin melakukan penyelamatan terhadap korban, namun Abu tidak terlihat dipermukaan air akibat tingginya gelombang,” ujar Satriadi, Jum’at (25/11/2022).

Abu akhirnya dinyatakan hilang, Tim relawan, Polair, Lanal Karimun, Basarnas dan lainnya terus melakukian pencarian terhadap korban.

“Kami sampai hari ini masih melakukan pencarian dengan cara menyisir pantai, kemarin sore kami sempat dihantam ombak yang disertai hujan karena memang cuaca saat ini, agak ekstrim” tambah Satriadi.

Kasatpolairud Polres Karimun, AKP Binsar Samosir, membenarkan kejadian tersebut.

“Benar, saat ini kita terus berupaya melakukan pencarian terhadap korban. Kita juga dibantu oleh BKO Polairud Polda Kepri dan Basarnas,” ujarnya.*

Previous article324 PNS Diambil Sumpah / Janji PNS, Bupati Inhil Tekankan Kedisiplinan, Sikap Jujur dan Profesional serta Loyalitas dalam Bekerja
Next articleJaga Wilayah Binaan Aman Kebakaran Lahan, Serda Edili laksanakan Patroli Sasar Perkebunan Warga di Sungai Simbar