Tewas Disambar Petir, Nelayan Payatogok Akhirnya Ditemukan

Nelayan tersambar petir
Nelayan tersambar petir

Tanjungbatu – Seorang nelayan Kundur, Kamarudin (45), yang hilang saat melaut, sudah ditemukan di perairan Teluk Nangka, Kecamatan Durai, dalam kondisi sudah tak bernyawa, Jumat (08/11/2019).

Menurut informasi yang didapat, hasil visum yang dilakukan Dokter Puskesmas Tanjungbatu menemukan luka bekas terbakar di lengan korban.

Korban diduga tewas tersambar petir saat melaut, sehingga warga hanya menemukan sampan dan peralatan melaut milik korban.

Kamarudin adalah seorang nelayan suku Duana warga Paya Togok, Tanjungbatu kota. Kamarudin dinyatakan hilang pada hari Selasa (05/11/2019), saat melaut disekitaran laut Tanjungbatu. Selama beberapa hari setelah kejadian tersebut pihak nelayan beserta aparat kepolisian terus melakukan pencairan, sehingga akhirnya Kamarudin ditemukan di Perairan Teluk Nangka, Durai, Jumat (08/11/2019).

Jasad akhirnya di bawa ke Puskesmas Tanjungbatu dengan menggunakan pompong, selanjutnya akan diserahkan ke pihak keluarga di Paya Togok, Tanjungbatu.

Kamarudin meninggalkan seorang istri, dan enam orang anak.*

 

Editor: Yudi.s

Previous articlePWI Persiapan Anambas Terbentuk
Next articlePenyeludupan Benih Lobster Senilai 33 Miliar Berhasil Digagalkan