Home Riau INHIL Praka Riski Amanda BB Babinsa Koramil 06/KTM Ikuti Musrembang di Desa Teritip

Praka Riski Amanda BB Babinsa Koramil 06/KTM Ikuti Musrembang di Desa Teritip

0
Praka Riski Amanda BB Babinsa Koramil 06/KTM Ikuti Musrembang di Desa Teritip

Kateman — Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 06/Kateman, kodim 0314/Inhil Praka Riski Amanda BB menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (MUSRENBANG ) Tahun Anggaran 2024 Dan Rembuk Stunting 2023 di aula kantor desa Teritip, kecamatan Kateman, kabupaten Indragiri Hilir, Kamis (02/02/2023) pagi.

 

 

 

Dikatakan Praka Riski Amanda BB Musrenbangdes adalah forum musyawarah tahunan untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKP) yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa bekerja sama dengan warga dan para pemangku kepentingan lainnya.

 

Dalam kesempatan tersebut, Praka Riski Amanda BB mengucapkan terima kasih kepada perangkat kecamatan dan desa serta seluruh elemen masyarakat yang hadir.

 

“Sehingga kegiatan Musrenbang Desa Teritip ini bisa berlangsung dengan aman, tertib dan lancar serta menghasilkan kesepakatan untuk kepentingan demi memajukan kesejahteraan dan memudahkan akses perekonomian, pendidikan warga Desa,” katanya.

 

Sementara itu Danramil 06/Kateman kapten Czi Asmara Hadi juga mengungkapkan, Babinsa sebagai ujung tombak satuan teritorial, harus selalu siap membangun sinergitas dengan perangkat kecamatan maupun desa serta elemen masyarakat lainnya, yang tujuannya untuk membantu dan mensejahterakan masyarakat desa binaannya.

 

Adapun Hasil Musrenbang tersebut semoga bisa betul-betul harapan masyarakat dan untuk kepentingan masyarakat.

 

Selain itu Rembuk stunting merupakan pertemuan dalam rangka membahas hasil perumusan kegiatan melalui diskusi terarah untuk membuat komitmen Desa dan menetapkan kegiatan-kegiatan konvergensi dalam menangani stunting.

 

“Rembuk Stunting merupakan langkah penting yang dilakukan Pemerintah desa untuk memastikan pelaksanaan rencana kegiatan intervensi pencegahan dan penurunan stunting yang dilakukan secara bersama-sama antara OPD penanggung jawab layanan dengan sektor/lembaga non-pemerintah dan masyarakat,” tutup Danramil.