Home Featured Akibat Rem Blong, Truk Bawa Peti KemasTerbalik di Depan Kantor Basarnas Karimun

Akibat Rem Blong, Truk Bawa Peti KemasTerbalik di Depan Kantor Basarnas Karimun

0
Akibat Rem Blong, Truk Bawa Peti KemasTerbalik di Depan Kantor Basarnas Karimun
Truk pembawa peti kemas terbalik didepan Kantor Basarnas Karimun Jalan Poros, Rabu (18/12)

KARIMUN – Dikarenakan rem blong, satu unit truk yang membawa peti kemas terbalik, persis didepan Kantor Basarnas Karimun, Jalan Poros, Rabu (18/12).

Mobil dengan nomor polisi BP 9146 KU itu, dari arah Bukit Tembak melintas di simpang tiga Kantor Basarnas, yang satu arah dan setiap pengendara harus menikung ke kiri jika melintas dari Bukit Tembak, maka mobil tersebut hilang kendali karena remnya blong, lalu terbalik.

Dalam peristiwa itu, dua orang penumpang dan seorang supir mengalami luka sedang dan dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muhammad Sani.

Ahmad, salah seorang penumpang mobil box tersebut menjelaskan, kendaraan roda empat itu datang dari arah Pelabuhan Roro, hendak menuju gudang yang berlokasi di Pelipit Kelurahan Sungai Lakam Kecamatan Karimun.

“Remnya blong, sehingga terbalik,” ucap Ahmad.

Kondisi supir diketahui bernama Andi mengalami luka parah di bagian tangan, dua penumpang lainnya termasuk Ahmad, luka pada bagian kepala dan mendapat beberapa jahitan.

Mobil box yang dibawa oleh truk tersebut disebut memuat rokok, yang baru bongkar muat dari pelabuhan Roro dan akan disimpang ke gudang.

Arus lalulintas sempat tersendat karena pengendara memperlambat laju kendaraannya untuk melihat kejadian tersebut. Tidak berapa lama personil dari Satlantas Polres Karimun tiba di lokasi untuk melakukan pengaturan lalulintas.(*)